Biznet | Internet Fiber Tercepat & TV Kabel Berkualitas 4K

Ini Dia Cara Cek Koneksi Internet dengan Mudah dan Cepat!

Apr 25, 2023

Ketika kamu akan mengunduh suatu file, atau akan melakukan meeting secara online, atau bahkan akan bermain game  atau streaming video, tentu kamu perlu tahu bagaimana keadaan koneksi yang kamu miliki. Internet yang stabil bisa dilihat dengan beberapa cara. Nah, cara cek koneksi internet ini bisa dilakukan dengan cukup mudah, jadi kamu bisa memastikan apakah koneksi bisa digunakan untuk berbagai keperluan di atas atau tidak.

Pada artikel ini, kamu akan menemukan informasi mengenai cara cek koneksi internet. Tak hanya bagaimana cara mengetahui kecepatan download dan upload, kamu juga akan mengetahui bagaimana cara mengetahui kestabilan koneksi yang kamu miliki dengan memeriksa ping yang dimiliki.

Baca Juga: Cara Pemasangan WiFi di Rumah

Tidak perlu bertele-tele lagi, mari simak penjelasan singkatnya!

Cek Koneksi Internet: Download  dan Upload  Speed

Untuk memeriksa  kecepatan download  dan  upload, kamu bisa menggunakan dua cara, yakni dengan menggunakan aplikasi dan mengakses langsung pada situs yang menyediakan layanan tersebut. Kamu juga bisa menggunakan cara ini di laptop atau di smartphone, dan caranya juga tak berbeda jauh.

Mari lihat cara yang pertama, mengakses langsung situs yang menyediakan layanan cek koneksi internet. Kamu bisa memilih dua website yang paling sering digunakan, yakni speedtest.net dan speedtest.co.id. Keduanya sama-sama mudah digunakan. Kamu tinggal mengetikkan alamat tersebut pada browser, dan tunggu hingga laman memuat sempurna. Selanjutnya, kamu tinggal klik saja GO atau Start Test, dan tunggu hasilnya. Dalam waktu singkat kamu sudah bisa mengetahui kecepatan download dan upload dari koneksi yang tengah kamu gunakan. Cara yang sama bisa kamu lakukan pada smartphone yang kamu punya.

Selanjutnya, kamu bisa juga mengunduh aplikasi serupa di layanan yang kamu gunakan. Setelah terpasang, buka aplikasi tersebut. Nantinya kamu akan diajak untuk melihat Privacy Policy yang dimiliki aplikasi tersebut. Klik Next untuk melanjutkan. Aplikasi akan meminta izin untuk mengakses lokasi dan mengidentifikasi layanan yang kamu pakai, klik Continue bila setuju. Setelah itu baru aplikasi bisa kamu gunakan untuk cek koneksi internet dengan klik GO, sama seperti yang ada pada tampilan web.

Di sini kamu akan menemukan beberapa informasi, seperti kecepatan download, kecepatan upload, kondisi ping, keadaan packet loss (ada atau tidak), jaringan yang kamu gunakan, serta server mana yang kamu pakai. Cukup lengkap ya untuk ukuran aplikasi gratis?

Sedikit tambahan informasi, coba kamu lihat hasil speedtest tadi dan perhatikan hasil upload dan download-nya. Kalau angka yang tertera di antara keduanya saling mendekati maka bisa dikatakan provider internet kamu memiliki bandwidth yang simetris. Keuntungan dengan memiliki bandwidth simetris adalah aktivitas digital kamu menjadi lebih lancar.

Cek Koneksi Internet: Stabilitas Ping

Setelah mengetahui cara cek koneksi internet secara mudah pada poin pertama tadi, kamu juga bisa mengecek ping dari koneksi yang kamu punya. Ping sendiri adalah cara untuk memeriksa koneksi antara dua perangkat, dalam hal ini perangkat yang kamu gunakan dan server dari Google. Gambaran sederhananya adalah chat dikirimkan ke Google, lalu Google membalasnya, nah jeda waktu ini yang disebut ping dan ditunjukkan dalam ukuran ms atau milisecond.

Semakin kecil ping yang kamu miliki, maka semakin baik stabilitas internet yang kamu gunakan. Lalu bagaimana cara memeriksanya? 

1. Klik logo Start di laptop kamu.
2. Ketikkan CMD dan tekan Enter.
3. Masukkan ‘ping.google.com-t’ (tanpa tanda kutip), dan tekan Enter.
4. Kamu akan secara langsung melihat hasil ping yang barusan kamu lakukan.

Hasilnya akan ditampilkan dalam bentuk daftar yang terus bertambah, karena cara ini digunakan untuk memeriksa ping setiap waktu atau continue. Jadi kamu bisa memonitor secara real-time kondisi jaringan yang kamu gunakan. Jika koneksimu cukup stabil, maka ping yang terbaca pada hasil tersebut akan berada di range yang tidak terlalu jauh (misalkan angkanya 32, kemudian 34, kemudian 31, kemudian 29, dan seterusnya).

Kamu juga bisa cek koneksi internet untuk melihat stabilitas ping dengan aplikasi di smartphone yang kamu miliki. Kamu tinggal mengunduh aplikasinya dengan nama Ping Appsteka, dan melakukan hal serupa pada smartphone.

Jika Koneksi Tidak Stabil, Cek Beberapa Hal Ini

Pertama, mungkin koneksi atau WiFi yang kamu gunakan sedang digunakan oleh banyak orang lain. Biasanya semakin banyak penggunanya maka semakin lambat pula koneksi yang kamu gunakan.

Kedua, paket internet sudah mendekati nol, hal ini biasa terjadi pada paket internet yang menggunakan FUP. Jadi sebisa mungkin pastikan paket yang kamu gunakan tidak memiliki batasan FUP atau FUP yang sangat besar.

Ketiga, ISP yang kamu gunakan kurang berkualitas. Well, mungkin jadi masalah yang cukup fundamental, tapi kualitas ISP yang kamu gunakan sangat menentukan kecepatan dan stabilitas internet yang kamu nikmati. Jadi jangan sampai salah pilih provider internet, ya!

Itulah beberapa cara cek koneksi internet yang sedang kamu gunakan. Tentu, untuk menurunkan resiko terjadinya internet lambat, kamu harus menggunakan ISP yang benar-benar berkualitas. ISP apa itu ? Tentu Biznet Home dengan dukungan infrastruktur  fiber optic paling handal yang digunakan sebagai medium utamanya. Menjadi provider internet terjangkau namun tetap berkualitas, Biznet Home akan jadi partner terbaik untuk menunjang kegiatan digital kamu setiap hari!

#PakeBiznet Lebih Cepat!

Baca Juga: Dapatkan Internet terbaik di kota kamu