Biznet | Internet Fiber Tercepat & TV Kabel Berkualitas 4K

4 Tahap Cara Setting Mikrotik dengan Benar, Simak di Sini!

Apr 5, 2023

Penggunaan mikrotik pada lokasi yang menjadi pusat kegiatan biasa diterapkan setiap orang bisa terkoneksi dengan jaringan Internet dengan aman. Namun demikian, sebelum bisa digunakan kamu harus paham benar bagaimana cara setting mikrotik yang benar, agar tidak ada kesalahan yang terjadi ketika digunakan oleh orang banyak nantinya. But wait, apa sebenarnya mikrotik itu?

Mikrotik sendiri adalah sistem operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer biasa sebagai router network yang handal, dan mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk jaringan IP dan jaringan nirkabel. Diantaranya adalah Firewall & Nat, Routing, Hotspot, Point to Point Tunneling Protocol, DNS Server, DHCP Server, serta Hotspot dan masih banyak lagi.

Nah setelah sedikit mengulang mengenai pengertian mikrotik, saatnya membahas cara setting mikrotik secara bertahap.

Pengaturan Dasar Mikrotik

Sebenarnya terdapat pengaturan umum yang sudah diterapkan dalam setiap mikrotik, namun demikian pengaturan ini umumnya tidak sesuai dengan apa yang akan kamu pasang dan gunakan. Jadi kamu harus mengulang atau melakukan reset pada pengaturan tersebut dan melakukan proses dari awal.

Langkah pertama adalah membuat topologi jaringan yang akan kamu gunakan. Penting untuk ‘menggambar’ topologi ini terlebih dahulu agar kamu memiliki bayangan jelas tentang apa yang akan dilakukan. Kamu bisa menemukan format berbagai topologi jaringan, seperti pada penggunaan di warung Internet, hotspot yang disediakan di tempat umum, dan lain sebagianya. Konstruksi dan desain topologi jaringan ini akan menyesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada di area tempat kamu akan memasangnya.

Cara Setting Mikrotik Tahap 2: Pengaturan Alamat IP

Alamat IP sendiri merupakan identitas yang terdiri dari angka biner (antara 32 bit sampai 128 bit untuk tiap perangkat host). Untuk terhubung dengan suatu jaringan komputer, baik Internet maupun jaringan lokal, alamat IP diperlukan agar setiap perangkat dapat teridentifikasi dan dikenali oleh jaringan.

Proses selanjutnya adalah penggunaan Winbox, jika kamu belum memilikinya, kamu bisa mengunduhnya terlebih dahulu. Buka Winbox dan login mikrotik menggunakan Mac-Address (user: admin, password: kosongkan). Setelah Mac-Address sudah muncul, klik dan isi kolom login menggunakan ‘user: admin’ tanpa perlu memasukkan password. Lanjutkan dengan klik Remove Configuration untuk melakukan reset agar semua pengaturan bawaan terhapus.

Bukalah New Terminal dari menu di bagian samping Winbox, lalu salin dan tempel di script yang tersedia. Tunggu beberapa detik sampai mikrotik berhasil di restart, lalu lakukan login kembali ke mikrotik dengan Winbox. Atur alamat IP mikrotik pada setiap ether sesuai dengan topologi yang sudah dibuat. Selanjutnya, berikan alamat IP pada ether2 dan ether3 dan sesuaikan alamat IP yang digunakan.

Pengaturan Gateway Internet Mikrotik

Setelah selesai melakukan tahap kedua, kamu bisa melanjutkan ke tahap ini. Setiap perangkat komputer dan smartphone yang terhubung ke Internet memerlukan mikrotik yang punya default gateway ke public. Hubungkan modem yang kamu punya (yang tentunya sudah terhubung ke jaringan Internet) ke port ether1 sebagai jalur koneksi yang akan menyambungkannya ke Internet. Salin script yang ada, kemudian tempel di new terminal di Winbox untuk menambahkan default gateway.

/ip route add gateway=(alamat IP)distance=1 dst-address=0.0.0.0/0

Sampai pada tahap ini seharusnya kamu sudah bisa melakukan ping ke IP public tersebut. Selanjutnya, tambahkan DNS dan aktifkan DNS server di mikrotik sehingga bisa melakukan akses domain di jaringan Internet.

Network Address Translation atau NAT

NAT sendiri memiliki fungsi pemetaan alamat IP yang sudah dipasangkan sebelumnya. Nantinya, NAT akan menerjemahkan alamat IP private untuk dapat mengakses alamat host di Internet dengan menggunakan alamat IP public. Dengan demikian, semua perangkat bisa mengakses Internet melalui mikrotik router yang sudah dipasangkan. Script yang digunakan adalah sebagai berikut.

/ip firewall nat add chain=srcnat action=masquerade

Pengaturan mikrotik sudah selesai dan kamu sudah bisa menggunakan setiap perangkat sesuai dengan tujuan kamu. Semoga tutorial ini cukup jelas dan bisa bermanfaat.

Menggunakan mikrotik sebagai solusi menghubungkan banyak perangkat pada jaringan tertentu memang sangat efektif jika dilakukan dengan benar. Ada baiknya kamu menghubungi penyedia layanan Internet yang kamu gunakan untuk mendapatkan arahan yang lebih jelas dan sesuai dengan penyedia layanan Internet. Jangan sampai niat ingin memasang sendiri justru membuat masalah baru karena terdapat kesalahan teknis.

Mengetahui cara setting mikrotik seperti yang disampaikan di atas bisa jadi hal yang berguna di kemudian hari. Tentu, untuk jaringan Internet yang handal, kamu bisa memilih Biznet Home. Dengan kapasitas yang besar, kecepatan tinggi, serta jaringan yang stabil, kamu dan banyak orang lain akan dapat menikmati pengalaman ber-Internet dengan optimal. Segera berlangganan sekarang juga, dan dapatkan penawaran menarik pada setiap paket yang diberikan Biznet Home!